Literasi, Peradaban dan Keberadaban

Literasi, Peradaban dan Keberadaban

Rasanya kehidupan manusia begitu singkat. Transformasi sebagai pertanda bahwa manusia adalah makhluk yang berubah-berkembang merupakan identitas yang lumrah ditemu. Lahir-hidup- mati. Tentu panjang jika diurai secara detil-rinci bagaimana transformasi kognitif, afektif, psikomotorik manusia selama mengalami perubahan.

Problematika Peradaban dan Keberadaban

Pun juga dalam problematika peradaban dan keberadaban. Segala kegelisahan beserta dampaknya ikut serta mendampingi setiap pola transformasi. Tak cukup sampai disitu, kegembiraan dan temuan-temuan dalam eksperimen perjalanan rutinitas sehari-hari merupakan hal-hal baru yang dampaknya cukup besar dalam mengubah pola tatanan pemikiran; dari mencoba soto dikasih cuka hingga soto dikasih saos, mungkin, sampai pada taraf kecanduan pada beberapa pilihan soto yang dirasa nikmat, kembali pada selera individu.


Baca Juga: Membangun Konstruksi Pedagogi Yang Bercirikan KeIndonesiaan

Manusia terus mengalami gejala perubahan yang begitu dahsyat

Segala aspek mau tidak mau, suka tidak suka, sadar tidak sadar, terkena perubahan. Begitupun dalam pencarian jawaban atas kegelisahan. Manusia terus mengalami gejala perubahan yang begitu dahsyat; dari kebingungan atas kehidupan yang dijalaninya hingga berbagai kebutuhan yang mendesak layaknya seperti siklus yang terus berputar dan akhirnya mati, jika digambarkan.

Generasi yang dapat membaca apa yang digelisahkan para pendahulu

Di saat yang sama, kegelisahan-kegelisahan hadir dirasakan, direnungkan, sekaligus dikalimatkan dengan secarik tinta dan gambar oleh sebagian orang, dengan harapan bahwa mendatang terdapat sebagian generasi yang dapat membaca apa yang digelisahkan para pendahulu dan apa yang perlu dipersiapkan oleh generasi selanjutnya. Tidak juga demikian, bahwa faktor keisengan juga menjadi alasan suatu catatan dilakukan tanpa tujuan, akan tetapi akhirnya menarik untuk dikaji oleh generasi selanjutnya dengan berbagai spekulasi dan pandangan.

Kodifikasi tidak cukup digambarkan sebagai hasil dari kegelisahan

Meski demikian, tidak dapat di generalisir bahwa seluruh buku dan komik hadir dari kegelisahan dan keisengan semata. Boleh juga dari segala kebahagiaan dan nurani yang sedang memuncak pada suatu objek. Kemudian, melampiaskannya dengan meng-aksara-kan apa yang sedang dirasakan. Layaknya, hikmah-hikmah yang diuraikan para sufi. Sehingga, segala kodifikasi tidak cukup digambarkan sebagai hasil dari kegelisahan, melainkan juga sebaliknya.


Segala catatan dan kodifikasi pada kenyataannya merupakan upaya yang ditempuh sebagian individu; menyumbangkan sekaligus menawarkan strategi dan segala solusi atas problematika yang ada dalam rangka membangun peradaban dan keberadaban. Kontribusi sosial melalui kodifikasi hingga catatan merupakan bukti besar betapa kemelutnya pemikiran individu dalam dialektika dan renung intelektual dirinya untuk ikut serta dalam menyelesaikan problematika yang menjalar.


Baca Juga: Islam, Muslim dan Filsafat


Buku-buku yang dikodifikasikan sebagian besar diharapkan sebagai akses memajukan peradaban suatu wilayah dan manusia-manusia yang tinggal di dalamnya. Dari aspek hikmah hingga keilmuan yang ditawarkan oleh generasi klasik. Pastinya, memberi ruang dan peluang bagi peneliti-peneliti baru untuk menindaklanjuti hingga menggali lebih dalam suatu karya.

Peradaban dan keberadaban tidak dapat dilepas dari kemajuan kodifikasi

Yang paling inti ialah, bahwa peradaban dan keberadaban tidak dapat dilepas dari kemajuan kodifikasi. Semakin banyak literasi yang mumbul, semakin berpeluang pula suatu daerah bahkan negara itu maju. Kaidah tersebut patutnya dijadikan prinsipil setiap warga untuk menemukan hikmah bahwa berbagai buku yang muncul menyiratkan pesan bahwa para pendahulu ingin membangun peradaban dan keberadaban.


Penulis: M. Khusnun Niam

Mahasiswa Aqidah dan Filsafat Islam Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga

1 comment for "Literasi, Peradaban dan Keberadaban"

  1. PNXBET is a premier licensed gaming operator of extensive 소울카지노 variety|all kinds} of on-line on line casino video games and sportsbook matches. We host greater than 50 on line casino suppliers with over 5,000 on line casino video games, lots of of stay on line casino tables, and 35,000 monthly sports activities occasions to wager. We take great pride in offering a user-friendly with leading edge technology platform and greatest in class consumer expertise to our bettors.

    ReplyDelete